-->

Seberapa Banyak Olahraga yang Perlu Dilakukan, Agar Tubuh Terlindung Dari Serangan Penyakit? Ini Dia Jawabannya

Advertisement
Seberapa Banyak Olahraga yang Perlu Dilakukan, Agar Tubuh Terlindung Dari Serangan Penyakit? Ini Dia Jawabannya - Tak asing lagi bagi kita, bila menyebutkan olahraga adalah salah satu cara yang efektif untuk melindungi tubuh dari serangan penyakit. Namun, pertanyaan mendasar dan kerap menjadi perdebatan, adalah seberapa banyak olahraga yang perlu dilakukan agar tubuh dapat terlindung dari serangan penyakit? 
Seberapa Banyak Olahraga yang Perlu Dilakukan, Agar Tubuh Terlindung Dari Serangan Penyakit? Ini Dia Jawabannya
Seberapa Banyak Olahraga yang Perlu Dilakukan
Agar Tubuh Terlindung Dari Serangan Penyakit?
 
Berkaitan dengan hal tersebut, mengutip informasi dari Time, disebutkan bahwa terdapat sebuah hasil studi terbaru yang juga telah dipublikasikan pada jurnal ilmiah, The BMJ, berhasil mengungkapkan bagaimana hubungan kuat antara aktivitas fisik dan risiko terhadap tubuh untuk terhindar dari beberapa penyakit berbahaya.

Diketahui bahwa studi tersebut, membandingkan 174 penelitian sebelumnya dengan fokus sama, yaitu hubungan jumlah aktivitas fisik dan risiko terserang salah satu penyakit dari beberapa penyakit berbahaya, diantaranya adalah kanker usus, diabetes dan stroke. Hasilnya, didapati bahwa mereka yang melakukan lebih sering melakukan aktivitas fisik per minggunya, baik itu melakukan olahraga, pekerjaan rumah tangga, berkebun, berjalan kaki atau bersepeda, memiliki tingkat risiko yang lebih kecil untuk menderita beberapa penyakit berbahaya tersebut.

Sementara itu, badan kesehatan dunia, WHO (World Health Organization) saat ini merekomendasikan, agar mampu melindungi tubuh dari penyakit maka seseorang maka seseorang minimal mencapai nilai metabolic equivalent (MET) 600 menit per minggu. Namun, hasil studi ilmuwan di University of Washington tersebut, mengungkapkan sebuah perbedaan dimana penurunan risiko menderita penyakit berbahaya paling signifikan didapatkan pada tingkat nilai MET lebih tinggi, yaitu antara 3000 - 4000 menit metabolic equivalent (MET) per minggu.

Nah, untuk mendapatkan nilai MET yang terbilang sangat tinggi itu, disarankan agar seseorang melakukan aktivitas fisik sebanyak 1 atau 2 jam setiap harinya. Akan tetapi sebagai pengingat, hal ini tak berarti Anda harus memaksakan melakukan olahraga selama 1 atau 2 jam pula, karena aktivitas fisik lainnya juga dapat membantu mendapatkan nilai MET yang disebutkan, misalnya saja dengan melakukan kombinasi beberapa aktivitas fisik, seperti mengerjakan pekerjaan rumah tangga, berjalan kaki dan ditambah dengan olahraga rutin selama 30 menit.

Demikianlah informasi singkat tentang seberapa banyak olahraga yang perlu dilakukan, agar tubuh terlindungi dari serangan penyakit berbahaya. Semoga informasi tersebut dapat menjadi tambahan pengetahuan bermanfaat bagi sahabat pembaca SpesialTips! sekalian.
Advertisement
LihatTutupKomentar