-->

Cara Kirim Stiker Menggunakan Gboard di Android

Advertisement
Cara Kirim Stiker Menggunakan Gboard di Android - Kabar gembira bagi Anda pengguna aplikasi Gboard. Ya, aplikasi keyboard buatan Google yang telah terpasang lebih 100 juta perangkat smartphone Android tersebut kini menambahkan fitur baru berupa kemampuan untuk mengirimkan stiker.
Cara Kirim Stiker Menggunakan Gboard di Android

Dilansir dari halaman resmi Google, diumumkan bahwa saat ini pengguna aplikasi Gboard di Android telah bisa menikmati fitur untuk mengirim stiker yang terintegrasi dengan aplikasi paket stiker yang bisa diunduh di layanan Google Play Store dan aplikasi Bitmoji (aplikasi personal emoji). Disebutkan pula oleh Google bahwa stiker yang dikirimkan menggunakan Gboard akan muncul disemua aplikasi maupun layanan yang mendukung penyisipan gambar, termasuk aplikasi pesan instan favorit pengguna. 

Penasaran bagaimana cara mengirim stiker menggunakan Gboard di smartphone Android anda? Bila ya, ikuti lebih lanjut ulasan lengkap SpesialTips! berikut ini.
  • Langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah memperbarui (update) terlebih dahulu aplikasi Gboard yang terpasang di smartphone Android Anda.
  • Setelah memperbarui aplikasi Gboard dengan versi terbaru, maka Anda perlu mengunduh beberapa paket stiker, atau bila ingin menggunakan stiker yang menyerupai diri Anda, maka Anda bisa mengunduh dan memasang aplikasi Bitmoji.
  • Nah, bila langkah di atas telah  diikuti dengan benar, maka ketika Anda menggunakan aplikasi keyboard Gboard untuk mengetik, baik pada layanan aplikasi chatting atau mengirim pesan singkat (sms), Anda bisa mulai mengirimkan stiker dengan mengakses tombol emoji.
  • Sesaat setelah itu, secara otomatis akan muncul beberapa tombol fitur, dimana salah satu diantaranya adalah tombol stiker. Lakukan tap pada tombol stiker tersebut.
  • Selanjutnya secara otomatis muncul berbagai pilihan stiker yang bisa Anda pilih untuk dikirimkan. Untuk lebih jelasnya perhatikan penjelasan gambar berikut.
    Langkah Mengirim Stiker Menggunakan Gboard di Android
    Langkah Mengirim Stiker Menggunakan Gboard di Android
Bagaimana, mudah bukan? Perlu diketahui juga, Anda juga bisa menambahkan paket stiker di Gboard dengan mengakses tanda "+" saat membuka fitur stiker, dimana akan muncul berbagai macam paket stiker yang bisa dimasukkan ke dalam daftar pilihan stiker Gboard.



Demikianlah informasi tentang cara kirim stiker menggunakan Gboard di Android. Semoga saja sajian tersebut bisa bermanfaat bagi sahabat pembaca SpesialTips! sekalian.

Advertisement
LihatTutupKomentar