Advertisement
Begini Cara Mengirim Kartu Ucapan Ulang Tahun Ke Story Facebook Teman - Menerima notifikasi yang memberitahukan ada teman di akun Facebook Anda sedang berulang tahun hari ini? Bila ya, sudahkah Anda mencoba fitur baru Facebook yang khusus dibuat untuk mengirimkan ucapan selamat ulang tahun kepada teman yang lebih unik dibandingkan sebelumnya?
Kirim Kartu Ucapan Selamat Ulang Tahun Ke Story Facebook Teman |
Keunikan fitur kartu ucapan ulang tahun baru di Story Facebook ini terletak pada variasi pilihan jenis latar belakang (background) yang cukup banyak. Tak hanya itu, Facebook juga menyediakan kemampuan untuk memodifikasi jenis tulisan (teks) otomatis, sampai dengan kemampuan menambahkan video yang dilengkapin dengan efek animasi.
Nah, penasaran ingin mengetahui bagaimana cara mengirimkan kartu ucapan ulang tahun unik di Story Facebook teman ini? Bila ya, ikuti petunjuk lengkap dari Spesial Tips berikut ini.
Cara Mengirimkan Kartu Ucapan Ulang Tahun Ke Story Facebook Teman
- Buka aplikasi Facebook
- Lakukan tap pada tombol pemberitahuan Facebook teman yang sedang berulang tahun hari ini
- Tahap selanjutnya pada halaman daftar orang yang berulang tahun akan muncul daftar kumpulan jenis kartu ucapan digital dengan latar belakang yang berbeda.
- Lakukan tap pada salah satu jenis kartu untuk mulai melakukan personalisasi, seperti menambahkan teks, menambahkan stiker, atau doodle (gambar coretan) ke dalam kartu ucapan.
- Sementara itu, untuk membuat kartu ucapan selamat ulang tahun dalam bentuk video, lakukan tap pada pilihan jenis kartu dengan tanda gambar ikon kamera di tengahnya. Perlu diketahui pula, Anda juga dapat mengubah jenis bingkai video dengan pilihan bingkai yang telah disediakan oleh Facebook
- Setelah selesai melakukan personalisasi kartu ucapan ulang tahun tersebut, lakukan tap pada tombol"Share To" (Bagikan) untuk mengirimkan kartu ucapan selamat ulang tahun ke Story Facebook teman. Untuk lebih jelasnya perhatikan video tutorial berikut.
Sebagai informasi tambahan, berdasarkan hasil penelusuran redaksi Spesial Tips diketahui bahwa fitur kartu ucapan digital Story Facebook hanya bisa muncul dan dapat digunakan pada pengguna aplikasi Facebook yang telah di perbarui (update) ke versi terbaru, baik pengirim kartu ucapan ulang tahun, maupun penerimanya. Oleh karena itu, disarankan untuk memperbarui aplikasi Facebook yang terpasang di smartphone Anda.
Demikian uraian Spesial Tips tentang cara mengirimkan kartu ucapan selamat ulang tahun ke Story Facebook teman. Semoga sajian tersebut bisa bermanfaat bagi sahabat pembaca sekalian.
Advertisement